Pages

Rabu, 16 November 2011

lanjutan....

Bab VII
Pusat Sumber Belajar

Pada dasarnya sumber belajar yang dipakai dalam pendidikan adalah suatu system yang terdiri dari sekumpulan bahan yang dikumpulkan secara sengaja dan dibuat agar memungkinkan siswa belajar secara individual atau yang disebut media pendidikan.
A. Sumber belajar dan pendekatan system implikasi
Teori-teori belajar dan komunikasi mempunyai implikasi yang luas, khususnya dalam aspek sumber belajar dan pendekatan pembelajaran dalam proses pendidikan. Implikasi ini semakin menjadi ekspensive dengan berkembangn pesatnya teknologi komunikasi dan informatika, disamping karena masalah efisiensi yang menjadi tuntutan dalam seluruh aspek kehidaupan. Sumber-sumber belajar dapat di klasifikasikan, antara lain:
1. Pesan
2. Manusia
3. Bahan
4. Peralatan
5. Metode atau tehnik
6. Lingkungan
Klasifikasi sumber yang lain:
1. Sumber belajar cetak
2. Sumber belajar non cetak
3. Sumber belajra yang berbentuk fasilitas
4. Sumber belajar yang berbentuk kegiatan
B. Komponen sumber belajar
Komponen sumber belajar adalah suatu system, maksudnya sumber belajar itu merupakan suatau kesatuan yang didalamnya terdapat komponen yang salig berhubungan, saling mempengaruhi, saling melengkapi.
Adapun komponen-komponen belajar dapat di bagi:
1. Tujuan, misi dan fungsi sumber belajar
2. Bentuk, format atau keadaan fisik sumber be lajar
3. Pesan yang dibawa oleh sumber belajar
4. Tingkat kesulitan atau kompleksitas pemakaian sumber belajar
C. Manfaat sumber belajar
Manfaat sumber belajara antar lain:
1. Memberi pengalaman belajar secara langsung dan kongkrit kepada peserta didik
2. Dapat mennyajikan sesuatu yang tidak mungkin di adakan, di kunjungi atau di lihat secara langsung dan kongkrit
3. Dapat menmbah dan memperluas cakrawala sajian yang ada di dalam kelas
4. Dapat memberi informasi yang akurat dan terbaru
5. Dapat membatu menyelesaikan masalah pendidikan
6. Dapat memberi motivasi yang positif
7. Dapat merangsang untuk berfikir, bersikap dan berkembang lebih lanjut
D. Perpustakaan
Perpustakaan merupakan suatu unit kerja yang berupa tempat untuk mengumpulkan, menyimpan dan memelihara koleksi bahan pustaka yang dikelola dan di atur secara sistematis dengan cara tertentu, untuk digunakan sacara kontinu oleh pemakaiannya sebagai sumber informasi.
1. Peranan perpustakaan
a. Meningkatkan kecerdasan bangsa
b. Memajukan perkembangan ilmu dan teknologi
c. Melestarikan budaya bangsa
d. Kancah studi
e. Kancah penelitian
f. Ajang konsultasi disiplin ilmu
2. Fungsi perpustakaan
a. Penyimpan
b. Pendidikan
c. Penelitian
d. Informasi
e. Kultural
Tujuan umum dari perpustakaan yaitu membantu terselenggaranya proses pendidikan, menyediakan informasi pengembangan kebudayaan, hobi dan rekreasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar